Home » , » Buset, Gadis Cantik Ini Cuma Makan Nuget Selama 15 Tahun

Buset, Gadis Cantik Ini Cuma Makan Nuget Selama 15 Tahun

Gadis Ini Hanya Makan Nugget Selama 15 Tahun
Siapa yang tidak suka nugget? wahw33d pun juga sangat hobi makan nuget sayap ayam. Serasa Pas banget dimakan waktu hujan, Minum kopi, sekalian nulis blog di wahw33d. tapi gadis yang satu ini beda. dia selama 15 tahun hanya makan nuget. waaw... apa g bosen yah..  Meski tidak baik bagi kesehatan, junk food tetap punya banyak penggemar. Salah satunya adalah remaja Inggris, Stacey Irvine. Ia nyaris tidak makan apa-apa selain nugget selama 15 tahun. Akibatnya ia terpaksa dilarikan ke rumah sakit.

Menurut Daily Mail, Stacey ketergantungan nugget setelah sang ibu mengajaknya ke McDonald saat ia berumur 2 tahun. “Saya sangat suka nugget tersebut sampai-sampai saya tidak berminat mencoba makanan lain,” kata gadis berumur 17 tahun ini.

Stacey biasa berbagi 20 potong nugget dan keripik kentang dengan pacarnya di McDonald. Selain resto favoritnya tersebut, ia juga menyukai nugget KFC dan nugget yang dijual di pasar swalayan.

Sang ibu, Evonne, sudah mencoba memberikan alternatif yang lebih sehat kepada sang anak. Namun Stacey menolak. Evonne bahkan pernah mencoba merampas nugget dari Stacey tapi puteri sulungnya tak dapat menyantap makanan lain.

Wanita berumur 39 tahun ini akhirnya menyerah dan mengajak sang anak menemui ahli gizi. “Secara tersirat sang ahli nutrisi mengatakan bahwa Stacey bisa meninggal jika tetap meneruskan kebiasaannya,” ujar Evonne.

Stacey baru menyadari bahwa kecanduan ini dapat berdampak buruk. “Saya makan nugget setiap hari sebagai makanan utama, namun saya tidak bisa berhenti,” tutur pekerja pabrik tersebut. Variasi makanannya hanya roti atau sebungkus keripik. Ia pun mengaku tak pernah mencoba buah dan sayur segar.

Tak heran jika minggu lalu gadis asal Castle Vale, Birmingham ini dilarikan ke rumah sakit karena kesulitan bernafas. Menurut dokter, Stacey menderita anemia, pembengkakan vena di lidah, dan kekurangan nutrisi. Ia kini dirawat di rumah dan diwajibkan mengonsumsi vitamin dosis tinggi.

Menurut ahli gizi dr. Carina Norris, selama 10 tahun pengalamannya, ia tidak pernah menemukan kasus kecanduan makanan seekstrim ini. “Saya yakin pola makan tersebut dapat menyebabkan masalah kesehatan dalam jangka panjang karena kekurangan zat besi, kalsium, antioksidan, vitamin, dan lemak baik,” tuturnya.

Ia menyarankan Stacey untuk segera mengubah gaya hidupnya. “Makanan Stacey sangat tinggi lemak jenuh. Tanpa buah dan sayur, risiko penyakit jantung dan kanker dapat meningkat,” Carina menambahkan.

McNugget mengandung 58 gram lemak dan 926 kkal kalori per 20 potong, padahal jumlah yang direkomendasikan per hari adalah 56 gram lemak. Kandungan kalorinya juga hampir setengah dari anjuran harian bagi orang dewasa, yaitu 2,000 kkal kalori.

Written by : Kang KanciL - Describe about you

Well Terima Kasih Atas Kunjungan Anda.

Join Me On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for visiting ! ::

0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.